Lebih lanjut, es krim Zhong Xue Gao itu ternyata sudah disimpan dalam suhu panas tersebut selama satu setengah jam, lho. Meskipun begitu, tampak es krim tidak meleleh sedikitpun. Fakta ini justru menginspirasi banyak orang untuk turut melakukan eksperimen yang serupa.
Pada 5 Juli, seorang warganet membagikan video eksperimen melelehkan es krim Zhong Xue Gao menggunakan obor gas portable. Hasilnya, bagian luar es krim memang tampak hangus. Namun meskipun begitu, es krim tidak meleleh sedikitpun. Sejak saat itu, banyak unggahan serupa dari warganet yang ingin membuktikan ketahanan es krim Zhong Xue Gao di suhu panas.
-
Es krim sandwich ini awet dibiarkan 4 hari di halaman, ini penyebabnya Fakta unik ini akhirnya terpecahkan.
-
Penampakan es krim dari telur mentah ini terlihat meyakinkan, pas tahu cara buatnya jadi auto mual Kamu mau coba nggak es krim unik yang satu ini?
-
Tak banyak yang tahu, begini trik mudah menyendok es krim yang terlalu beku Es krim yang terlalu lama disimpan di kulkas biasanya teksturnya akan mengeras.
foto: YouTube/·
Pihak perusahaan Zhong Xue Gao lantas membuka suara untuk menanggapi produknya yang semakin viral di media sosial. Pihak Zhong Xue Gao mengklaim bahwa produknya hanya menggunakan zat penambah kekentalan untuk mencegah es krim meleleh dengan mudah. Meskipun begitu, hal ini tidak membuat semua orang merasa yakin bahwa produk es krim tersebut aman dan memenuhi standar keamanan pangan nasional.
Mengingat reputasi perusahaan Zhong Xue Gao sebagai produsen es krim berkualitas tinggi, pernyataan tersebut sedikit banyak menenangkan hati para pelanggan dan konsumennya. Menilik dari beberapa sumber berita di China, es krim termurahnya dihargai dengan 12 yuan atau setara Rp. 25.500. Sedangkan harga termahalnya bisa mencapai 160 yuan atau sekitar Rp. 338.000. Harga ini beberapa kali lebih mahal dibandingkan merk es krim lainnya.
Namun produk es krimnya yang tidak bisa meleleh ini tetap saja menuai kontroversi. Sehingga berbagai pihak pun turut menanggapinya.
"Apakah aman bagi tubuh manusia untuk menggunakan produk yang secara artifisial mencegah es krim meleleh dalam waktu lama?," tanya seorang pengguna Weibo.
"Keamanan pangan merupakan hal yang paling penting, dan perlu verifikasi untuk dapat menghilangkan kecurigaan publik secara sepenuhnya," ungkap jurnalis People's Daily.