Brilio.net - Lap dapur menghitam dan berbau apek adalah masalah umum yang sering dihadapi banyak orang. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh penggunaan berulang tanpa pembersihan yang tepat. Sisa makanan, minyak, dan kelembapan yang menempel pada lap dapur menjadi tempat berkembang biak yang ideal bagi bakteri dan jamur. Akibatnya, lap dapur tidak hanya kehilangan fungsinya untuk membersihkan, tetapi juga bisa menjadi sumber bau tidak sedap dan meningkatkan potensi kontaminasi silang di dapur.
Salah satu penyebab utama lap dapur menghitam adalah penumpukan minyak dan kotoran yang sulit dihilangkan dengan pencucian biasa. Banyak orang cenderung menggunakan lap dapur berkali-kali tanpa mencucinya dengan benar, atau hanya mencucinya dengan air dan sabun. Alhasil, banyak noda yang cenderung masih menempel dan menyebabkan bau apek serta bercak hitam.
-
Bukan pakai sabun cuci piring, ini trik cuci lap dapur dekil dan bau agar bersih kesat dalam 10 menit Lap dapur yang kotor tak bisa dipakai untuk membersihkan noda.
-
15 Cara membersihkan lap dapur dekil pakai bahan sederhana, warnanya kinclong seperti baru lagi Kotoran yang menempel di lap dapur nggak cuma bikin tampilannya jadi kusam, tapi juga tak jarang menimbulkan bau tengik yang menyengat.
-
Tanpa disikat dan direndam semalaman, ini trik cuci lap dapur kotor agar bersih dalam 5 menit Takut merusak serat kain, maka dari itu tidak sedikit orang dilema saat hendak mencuci lap dapur.
Atasi ruangan bau setelah goreng ikan hanya pakai 1 bahan dapur, simpel dan mudah dipraktikkan
Jika sudah telanjur menghitam dan bau, banyak orang kemudian memilih untuk langsung membuangnya begitu saja. Bukan tanpa sebab, lap dapur seperti ini memang cenderung tidak layak pakai. Oleh sebab itu, tidak sedikit orang yang kemudian memilih membeli lap dapur baru.
Padahal tahu nggak sih? Sebenarnya lap dapur hitam dan bau apek sekalipun bisa kembali wangi jika dicuci dengan baik. Seorang pengguna Instagram @nurulkomariah3112 pernah membuktikan hal tersebut melalui salah satu video yang diunggah. Wanita ini mengaku hanya mengandalkan bahan-bahan sederhana yang ada di dapur untuk mencuci lap hitam dan bau.
Dilansir BrilioFood dari Instagram @nurulkomariah3112 pada Rabu (18/9), bahan dapur yang dimaksud adalah garam, soda kue, dan sabun cuci piring. Ketiga bahan ini nantinya akan dicampur dengan bahan pembersih lain, yakni sitrun. Selain itu, pengguna Instagram @nurulkomariah3112 juga menggunakan air panas agar noda membandelnya bisa benar-benar hilang.
Cukup 2 butir, begini cara bikin telur dadar padang yang tebal dan lezat tanpa ditambah terigu
foto: Instagram/@nurulkomariah3112
Lebih jelasnya, letakkan lap dapur di baskom atau ember kecil. Lalu taburkan sitrun dan garam secukupnya. Jika sudah, masukkan juga soda kue. Barulah kemudian, tuang air panas sampai lap dapur terendam sempurna.
foto: Instagram/@nurulkomariah3112
Selanjutnya, tambahkan sedikit sabun cuci piring. Kemudian aduk-aduk sampai semua bahan larut dan meresap ke dalam serat kain. Lantas untuk hasil maksimal, diamkan atau rendam lap dapur dulu selama beberapa menit agar nodanya luntur dalam air.
foto: Instagram/@nurulkomariah3112
Jika airnya sudah dingin, serbet jadi lebih bersih dan wangi. Namun jika ingin bersih maksimal, kamu bisa mengucek lap dapur ini beberapa kali. Barulah kemudian bilas di bawah air mengalir sampai benar-benar bersih. Terakhir, jemur lap dapur di bawah sinar matahari hingga kering.
Nah, lap dapur yang sudah dibersihkan ini siap digunakan kembali. Karena noda hitam dan bau apeknya sudah hilang, maka lap dapur akan mengangkat kotoran dengan lebih maksimal. Selain itu, permukaan benda yang dibersihkan dengan lap jadi lebih wangi dan nggak bau apek.