Nggak perlu khawatir, karena pengguna TikTok @elton200561 ini punya caranya tersendiri saat menuangkan cairan dari gelas ukur. Pertama, isi gelas ukur dengan cairan sesuai kebutuhan.
foto: TikTok/@elton200561
-
Trik emak-emak mengayak tepung di saringan ini antimainstream, ampuh bikin nggak berantakan Mengayak tepung dapat berguna untuk memisahkan kotoran maupun kutu-kutu yang mungkin ada di dalamnya.
-
Cara anak kos manfaatkan kipas angin jadi mixer ini kreatif pol Definisi kreativitas tanpa batas ini mah~
-
Tak banyak diketahui, ini teknik simpel mengaduk krim tanpa mixer Meski tanpa bantuan mixer, whisk, dan garpu, namun krim yang dihasilkan mengembang sempurna dan lembut.
Jika sudah, posisikan gelas ukur secara terbalik. Iya, tempelkan bagian gagang pegangan gelas ukur ke dalam mulut botol.
foto: TikTok/@elton200561
Miringkan gelas ukur secara perlahan agar cairan lama-kelamaan mengalir ke gagang pegangan gelas lalu masuk ke dalam botol. Lakukan secara perlahan agar cairan nggak tumpah secara percuma.
Bukan baking soda, ini trik simpel basmi bau tidak sedap di microwave cuma pakai 1 bahan dapur
foto: TikTok/@elton200561
Nggak perlu repot-repot pakai saringan atau corong, cairan pun bisa berpindah ke dalam botol tanpa ada sedikit pun yang tumpah. Gimana, apakah kamu baru tahu fungsi dari gagang pegangan gelas ukur ini?
Di samping itu, beberapa warganet langsung memberikan berbagai respons di kolom komentar video satu ini. Bahkan ada yang menjelaskan fungsi bagian gelas ukur lainnya, yakni mulut gelas ukur.
“Buat nuang ke wadah yg bolongannya besar, klo botol bru pake yg itu,” ujar akun TikTok @chltnfk dikutip BrilioFood pada Sabtu (19/8).
Ya, menurut warganet tersebut, mulut gelas ukur digunakan untuk menuangkan cairan ke wadah yang lebih lebar. Sementara bagian gagangnya dimanfaatkan untuk menuangkan cairan ke wadah yang berlubang lebih sempit, misalnya botol, persis seperti gambar di atas.
Ada juga yang mengucapkan terima kasih karena sudah diberitahu fungsi lain dari gagang pegangan gelas ukur. Kalau begini, proses memasak pun jadi lebih mudah karena memanfaatkan alat-alatnya secara maksimal.
“baru tahulah itu manfaatnya nantilah aku coba,” tulis akun TikTok @Ney.
“ide bagusss ,” ujar akun TikTok @Fawwaz Ramsha.
“oh ternyata seperti itu, baru tau aku,” ucap akun TikTok @Nis.
“Thanku TikTok ,” tulis akun TikTok @Choundhary.