Brilio.net - Toples sering dijadikan wadah penyimpanan berbagai macam makanan. Mulai dari camilan seperti keripik, kue kering, hingga bahan makanan seperti sayur atau buah. Tak hanya itu, toples juga sangat berguna untuk menyimpan stok bumbu atau bahan masakan, seperti tepung, gula, hingga bahan bubuk lain.
Pentingnya penggunaan toples membuat perabot satu ini wajib ada di setiap rumah. Nggak cuma satu atau dua, harus ada beberapa toples yang dibutuhkan untuk menyimpan banyak bahan makanan. Masa simpan bahan makanan yang diletakkan di dalam toples biasanya lebih lama karena tak mudah terkontaminasi.
-
Bukan ditambal, begini cara sederhana perbaiki toples plastik yang pecah jadi rapat lagi Daripada beli baru, dicoba dulu memperbaiki alat dapur yang ada.
-
Cara bersihkan tutup toples plastik penuh debu & kerak ini ampuh bikin cerah, pakai 3 bahan sederhana Merawat toples juga akan membantu menjaga makanan di dalamnya tetap segar dan higienis.
-
Bukan pakai kopi, ini trik praktis hilangkan bau apek di dalam toples plastik Meskipun sudah dicuci berulang kali, biasanya bau apek di dalam toples nggak hilang begitu saja.
Ada banyak jenis toples yang bisa digunakan. Dilihat dari bahannya, toples yang paling banyak digunakan adalah berbahan plastik. Selain ringan, toples plastik juga cenderung ekonomis dan mudah didapat. Walau terbuat dari plastik, namun toples ini punya bentuk yang kokoh dan beberapa di antara bahkan tahan panas atau dingin.
Meskipun kokoh, tapi toples plastik sekalipun bisa retak dan pecah jika tak sengaja terjatuh. Keretakan ini bisa memengaruhi fungsi toples, lho. Karena jika retak atau pecah, bahan makanan yang disimpan di dalamnya akan mudah terkontaminasi dan jadi nggak tahan lama.