Brilio.net - Bunga Zainal kini tak seaktif dulu di layar kaca, ia terlihat banyak menghabiskan waktu bersama keluarga. Pemilik nama lengkap Bunga Nurlaila Martha Sari Zainal Fazri ini gemar membagikan kegiatan sehari-hari lewat media sosial, lho. Sosoknya pun kerap jadi panutan, terutama soal parenting dan gaya hidupnya.

Walaupun sudah menjadi ibu dua anak, penampilannya masih langsing layaknya saat ia masih ABG. Usut punya usut, Bunga Zainal dulunya sempat melakukan diet yang salah hingga membahayakan lambungnya. Namun, kini ia sudah tahu cara diet yang cocok untuknya.

Lantas gimana sih cara diet Bunga Zainal agar tetap aman untuk lambungnya? Berikut sembilan pola makan Bunga Zainal yang nggak bikin asam lambung naik, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber pada Kamis (3/2).

1. Mengurangi daging merah.

foto: pixabay.com

Bunga Zainal memang memperbanyak konsumsi makanan tinggi protein saat diet. Namun, daging merah jadi pengecualian. Dilansir dari verywellhealth.com, daging merah tinggi lemak bisa berisiko menyebabkan gastritis atau peradangan dinding lambung.

2. Mengurangi makanan dan minuman manis.

foto: pixabay.com

Makanan dan minuman manis juga dikurangi oleh Bunga Zainal. Dilansir dari healthline.com, makanan dan minuman manis yang tinggi gula tak bermanfaat untuk diet menurunkan berat badan. Di sisi lain, mengonsumsi gula berlebih juga bisa memicu asam lambung naik, lho.

3. Mengurangi karbohidrat.

foto: pixabay.com

Lebih banyak mengonsumsi protein dan cenderung mengurangi karbohidrat. Dilansir dari medlineplus.gov, makanan tinggi karbohidrat ini contohnya seperti roti putih, mi, pasta, nasi, sereal, dan lain-lain.

Dilansir dari sciencedirect.com, penelitian menunjukkan, diet yang cocok dengan orang yang punya permasalahan lambung adalah diet rendah karbohidrat. Karena karbohidrat berlebih berisiko bikin asam lambung naik.

"Banyak makan protein, kurangin karbohidrat," ujar Bunga Zainal dilansir dari liputan6.com.

4. Menghindari sarapan dengan makanan berat.

foto: pixabay.com

Untuk sarapan, Bunga Zainal nggak langsung mengonsumsi makanan berat. Ia lebih memilih hanya mengonsumsi jus maupun roti sebelum memulai hari. Tetap bisa menambah energi, namun tidak bikin perutnya begah dan menyebabkan permasalahan lambung.

5. Mengatur waktu makan malam.

foto: pixabay.com

Makan malam Bunga Zainal tak melebihi jam 5 sore. Dilansir dari timesofindia.indiatimes.com, makan malam lebih cepat bermanfaat untuk menurunkan berat badan, menurunkan risiko kanker serta obesitas, bikin tidur lebih nyenyak, dan mencegah permasalahan lambung.

6. Mengurangi porsi makan siang.

foto: pixabay.com

Saat makan siang, Bunga Zainal masih mengonsumsi nasi dilengkapi berbagai sayuran. Nah, untuk nasinya, ia mengurangi porsinya, yakni hanya dua sampai tiga sendok saja.

7. Mengonsumsi sayuran.

foto: pixabay.com

Bunga Zainal juga nggak pernah ketinggalan makan sayur setiap hari. Dilansir dari hopkinsmedicine.org, sayuran sangat bermanfaat untuk mencegah asam lambung. Contohnya seperti sayuran hijau, ubi, wortel, dan lain-lain. Tingginya serat pada sayuran juga otomatis bisa membantu menurunkan berat badan.

8. Ngemil buah-buahan.

foto: pixabay.com

Selain sayur, Bunga Zainal juga banyak mengonsumsi berbagai buah-buahan. Selain diolah jadi jus, buah-buahan kerap jadi camilan Bunga Zainal. Dilansir dari aarp.org, sejumlah buah bisa bermanfaat untuk mengatasi asam lambung.

Contohnya ada pisang yang rendah kandungan asam, sehingga bisa menetralkan kadar asam pada lambung. Kandungan pektin pada buah ini juga mudah dicerna oleh lambung.

9. Mengurangi masak dengan minyak.

foto: pixabay.com

Rajin memasak, Bunga Zainal menghindari penggunaan minyak yang kurang sehat. Sebagai gantinya, ia kerap pakai air atau menggantinya dengan jenis minyak yang lebih sehat. Dilansir dari timesnownews.com, gorengan kurang cocok dikonsumsi saat diet. Selain itu, mengonsumsi makanan yang mengandung minyak tinggi seperti gorengan juga bisa jadi pemicu asam lambung naik, lho.

"Gantinya aku ganti air buat menumis," tulisnya di Stories Instagram @bungazainal05.