Brilio.net - Ega Noviantika dan Muhammad Rafly Heriawan menikah sejak September 2019. Bahtera rumah tangga mereka semakin lengkap setelah hadir putri pertama, Rumaysha Rifdatul Anam pada Juli 2020. Hingga kini adem ayem, pasangan ini pun dikenal penuh kesederhanaan.

Sama halnya dengan suami istri lain, Ega dan Rafly juga gemar kulineran bareng. Tapi gaya kuliner ala Ega dan Rafly terbilang cukup unik, lho. Bukan menampilkan kuliner di restoran berbintang, pasangan ini menunjukkan kesederhanaan makan di dalam mobil. Mulai dari camilan hingga makanan berat, keduanya asik menikmati kuliner di mobil.

Setelah keluar dari rumah, mereka sengaja membeli jajanan di luar. Cara simpel makan berdua ala Ega dan Rafly dinilai penggemar menambah kehangatan.

"Kebahagiaan n kebersamaanx bikin terharu, smoga rukun sllu dunia akhirat amin yra...," kata akun @rafi 4ndr4 seperti dikutip dari YouTube @R.E OFFICIAL.

"Seneng lihat kalian yg selalu tampil apa adanya," sahut akun @Munkimah Munkimah.

"Bikin ngiler," tutur akun @Irma Damayanti.

"Waktu itu juga makan baso di sebutnya waktu itu pentol dan es durian juga waktu di video sebelum nya juga suka liat nya lagi makan baso sekarang juga suka," tulis akun @Rinka Lorinsa.

Penasaran seperti apa momen hangat dan menu apa saja pasangan Ega dan Rafly D'Academy saat kulineran? Berikut BrilioFood rangkum dari YouTube @R.E OFFICIAL pada Sabtu (2/10).

1. Pizza besar khusus dibeli Rafly untuk sang istri. Ega pun antusias menuang saus di atas pizza lezat tersebut.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

2. Seblak mi yang dibungkus plastik putih disantap Ega dengan lahap.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

3. Memamerkan es durian, salah satu menu yang disukai Rafly D'Academy.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

4. Pentol dicampur saus pedas. Jajanan masa kecil yang sederhana tapi sangat enak, nih.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

5. Jajanan pasar, yakni kue pukis bertabur cokelat. Menurut Ega, rasanya manis, lembut, dan nikmat.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

6. Keduanya menyebut momen ini 'mukbang' sambil live di YouTube. Bersama makan bakso di mobil. Ngiler abis.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

7. Air kelapa tanpa es dan gula menemani perjalanan Ega dan Rafly saat pulang kampung.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

8. Jajanan pasar, seperti onde-onde, donat gula, pisang aroma, molen, dan lain-lain.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL

9. Sekali lagi ada pizza. Tapi kali ini digabung dengan es durian. Enaknya tak terbantahkan.

foto: YouTube/@R.E OFFICIAL