Brilio.net - Kulkas menjadi salah satu barang elektronik yang punya banyak fungsi. Tak sekadar tempat mendinginkan makanan, kulkas juga bisa jadi tempat menyimpan. Baik makanan maupun minuman bisa tahan lama dan tetap segar kalau disimpan di kulkas atau lemari es.

Namun karena sering dijadikan sebagai tempat menyimpan berbagai macam bahan, tak sedikit kulkas jadi cepat kotor dan bau. Nah, menjaga kulkas tetap rapi dan bersih bisa jadi tugas tersendiri. Hal ini juga dirasakan oleh Nycta Gina.

Demi menjaga kulkas tetap bersih dan rapi, bahkan dia mengaku butuh effort yang cukup tinggi untuk menatanya. Walaupun begitu dia berhasil membuat kulkas lebih rapi dan bisa menyisakan beberapa space kosong.

"Aku mau mencoba melatih diri aku untuk well organized (terorganisir dengan baik). Karena di kamar aku udah mulai menata pakai kardus-kardus, sekat-sekat. Nah, sekarang kita coba di kulkas," ungkap Nycta Gina dikutip dari YouTube/KinosGina.

Nycta Gina pun nggak peliy buat berbagi trik bagaimana cara menata kulkas, lho. Seperti apa caranya? Berikut BrilioFood lansir dari YouTube/KinosGina pada Rabu (13/4).

1. Untuk meletakkan sayur, buah, dan bumbu dapur, kamu bisa memakai organizer box yang mudah dibuka tutup seperti model laci yang digunakan Nycta Gina.

foto: YouTube/KinosGina

2. Pisahkan semua jenis sayuran hijau. Supaya lebih rapi dan awet, masukkan sayur ke dalam organizer box yang terdapat lapisan untuk menampung air di bagian bawahnya.

foto: YouTube/KinosGina

 

Jadi Muat Buat Banyak Makanan~

3. Buat space sendiri untuk buah-buahan. Karena ukurannya yang lebih besar, kamu bisa menyisakan satu bagian kulkas dengan organizer box yang lebar.

foto: YouTube/KinosGina

4. Satukan berbagai macam cabai dengan tomat mentah.

foto: YouTube/KinosGina

5. Untuk yogurt kemasan, kamu bisa meletakkannya di organizer box lalu disusun rapi berdasarkan rasa.

foto: YouTube/KinosGina

6. Pintu kulkas khusus digunakan untuk menaruh minuman atau bahan makanan yang berbentuk botol, seperti susu atau makanan kaleng.

foto: YouTube/KinosGina

7. Puding dan jajanan bisa ditata dalam satu tempat di kulkas bagian atas supaya mudah diambil.

foto: YouTube/KinosGina

8. Letakkan bumbu masak di bagian paling bawah untuk menghindari kontaminasi dengan bahan makanan lain.

foto: YouTube/KinosGina

9. Sisakan satu space kosong. Hal ini dilakukan supaya ada tempat yang masih bisa digunakan untuk meletakkan makanan sisa atau makanan lain dari luar.

foto: YouTube/KinosGina