1. Siapkan kaleng bekas rokok atau apapun. Lalu tutup bagian bawahnya dengan pita yang lebar. Desainnya bebas, kamu bisa menggunakan desain pita polkadot warna kuning seperti ini.

foto: YouTube/Rally Crafts

2. Lipat sedikit bagian paling ujung, lalu rekatkan dengan lem. Lapisan (susunan) pita ini bisa disesuaikan dengan tinggi kalengnya, ya.

foto: YouTube/Rally Crafts

3. Untuk sisa bagian paling atas, tutup dengan pita yang warnanya mirip. Dalam video tersebut, dia menggunakan pita emas dengan diametes yang lebih kecil.

foto: YouTube/Rally Crafts

4. Siapkan dua lebar kardus persegi. Lalu lubangi setengah lingkaran di bagian atasnya. Rekatkan keduanya dan gunting kedua ujungnya.

foto: YouTube/Rally Crafts

5. Lapisi bagian tersebut dengan pita polkadot yang serupa. Jangan lupa gunting bagian yang bolong dan rapikan dengan lem.

foto: YouTube/Rally Crafts

6. Siapkan lagi dua lembar kardus persegi dengan panjang yang sama dengan sebelumnya. Lalu lapisi dengan pita polkadot.

foto: YouTube/Rally Crafts

7. Selanjutnya, susun kaleng yang sudah dihias tadi. Dan beri sekat dari kardus yang sudah dilubangi bagian atasnya. Saat disusun, jangan lupa beri lem biar tak mudah lepas.

foto: YouTube/Rally Crafts

8. Beri hiasan sekaligus sekat untuk bagian pinggir. Kamu bisa menggunakan kertas emas agar warnanya senada. Tempel dan rekatkan dengan lem secara memutar.

foto: YouTube/Rally Crafts

9. Terakhir, beri hiasan seperti pita di setiap toplesnya. Dengan begitu, toples Lebaran jadi lebih cantik dan menarik.

foto: YouTube/Rally Crafts