Bahan-bahan:
- 100 gr tepung tepung beras
- 30 gr tepung terigu
- 30 gr tepung maizena
- 60 gr gula
- Sedikit baking powder
- Sedikit garam
- 1 butir telur
- Susu cair

1. Masukkan tepung beras, tepung terigu, tepung maizena, gula, baking powder, dan garam jadi satu dalam wadah. Adonan kering ini harus diaduk-aduk terlebih dahulu.

foto: TikTok/@apriscayesyy

2. Kemudian masukkan satu butir telur dan susu cair. Susu cair ini bisa membuat adonan jadi lebih lembut dan enak, sedangkan telur bisa membuat adonan lebih gurih.

foto:TikTok/@apriscayesyy

3. Aduk-aduk hingga rata sambil diperhatikan kekentalan adonannya. Tingkat keencerannya kurang lebih sama seperti adonan peyek, sehingga saat adonan disambil dengan sendok tidak mudah putus. Kemudian saring.

foto: TikTok/@apriscayesyy

4. Panaskan teflon, kemudian tuang adonan leker, ratakan hingga ke seluruh permukaan teflon. Gunakan teflon agak tebal dan masak dengan api kecil agar adonan tidak mudah gosong.

foto: TikTok/@apriscayesyy

5. Jika adonan masih telalu tebal dan menyisakan genangan adonan basah, tuang kembali sisa adonan tersebut ke dalam wadah untuk menghasilkan leker yang tipis dan krispi.

foto: TikTok/@apriscayesyy

6. Setelah itu, tambahkan topping sesuai selera. Bisa meses, keju, atau potongan pisang. Hindari memberi topping terlalu banyak, karena dapat membuat leker lembek dan tidak kering.

foto: TikTok/@apriscayesyy

7. Lipat leker sebelum benar-benar kering, lalu diamkan hingga kering. Hasilnya, leker cenderung bertekstur garing dan krispi seperti yang dijual pedagang kaki lima.

foto: TikTok/@apriscayesyy