Brilio.net - Perut juga bagian penting pada tubuh yang harus dijaga kesehatannya. Sebab, jika tidak dijaga, bisa berisiko terkena berbagai penyakit seperti tumor hingga kanker perut. Baru-baru ini Ari Lasso membagikan kabar mengejutkan tentang kesehatannya.

Mantan vokalis Dewa 19 ini mengungkapkan jika ia didiagnosa memiliki tumor perut.
Hal tersebut membuat Ari Lasso pun harus menjalani operasi untuk mengangkat tumor di perutnya tersebut. Sebab, jika hanya dibiarkan tanpa ditindak lanjuti secara medis, tumor tersebut bisa berbahaya di kemudian hari.

Tumor perut biasanya ditandai dengan rasa sakit pada perut, BAB berdarah, muntah, penurunan berat badan, perut membengkak, sembelit, diare, dan masih banyak lagi. Makanya untuk mencegah hal tersebut, perlu menjalani pola hidup sehat secara teratur.

Salah satunya yaitu dengan mengonsumsi berbagai makanan sehat dan aman untuk perut. Berikut tujuh makanan yang baik untuk kesehatan perut yang bisa cegah tumor dan kanker, dilansir Brilio Food dari berbagai sumber, Rabu (1/9).

1. Wortel.

foto: pixabay.com

Sudah jadi rahasia umum, kalau wortel tinggi akan kandungan vitamin A. Melansir dari stanfordhealthcare.org, makanan tinggi vitamin A sangat baik dikonsumsi untuk mencegah tumor hingga kanker perut.

2. Jeruk.

foto: pixabay.com

Berbagai jenis jeruk sudah pasti tinggi kandungan vitamin C. Nah, makanan yang tinggi vitamin C juga baik untuk mencegah tumor dan kanker perut, lho.

3. Sereal atau oat.

foto: pixabay.com

Sereal maupun oat yang mengandung gandum utuh juga sangat bagus dikonsumsi, lho. Tak hanya untuk kesehatan perut, tetapi juga untuk kesehatan tubuh secara keseluruhan.

4. Telur.

foto: pixabay.com

Telur cenderung memiliki tekstur yang lembut, sehingga aman untuk alat pencernaan. Selain itu, telur pun mengandung protein yang baik untuk metabolisme tubuh.

5. Smoothie.

foto: pixabay.com

Dilansir dari Dana-Farber Cancer Institute, smoothies cocok dikonsumsi untuk pencegahan tumor dan kanker perut maupun saat seseorang sudah pulih dari penyakit tersebut. Smoothies bisa dibuat menggunakan campuran buah dan sayur yang tinggi serat dan air.

6. Kunyit.

foto: pixabay.com

Kunyit, bumbu dapur satu ini bisa bersifat sebagai anti-kanker apabila rutin dikonsumsi, lho. Dilansir dari indushealthplus.com, kunyit bisa membantu menghancurkan sel-sel kanker berbahaya pada tubuh.

7. Bawang putih.

foto: pixabay.com

Bawang putih memiliki kandungan bernama allicin. Nah, kandungan ini ternyata bisa efektif untuk melawan tumor dan kanker, lho. Makanya, memasak menggunakan banyak bawang putih sangat baik untuk menjaga kesehatan.

-

INFOGRAFIS MAKANAN YANG BAIK UNTUK KESEHATAN PERUT
© 2021 brilio.net/Bayu Kurniawan