Brilio.net - Kecap ikan termasuk salah satu bumbu yang kerap digunakan memasak. Mulai dari olahan seafood, chinese food, masakan tumisan, hingga yang berkuah. Kecap ikan ini dapat memberikan sensasi rasa gurih asin serta aroma ikan.
Berbeda dari kecap pada umumnya yang terbuat dari kedelai, kecap ikan ini merupakan hasil fermentasi dari ikan dan garam. Tak heran kalau baunya pun cenderung amis. Maka dari itu, biasanya kecap ikan akan digunakan dengan campuran air jeruk nipis dan bahan lain untuk menyeimbangkan rasa dan aromanya.
-
13 Resep bumbu ikan bakar kecap, lezat, praktis, dan ekonomis Bumbu bakar kecap yang meresap sampai ke dalam bikin makan ikan bakar auto lahap.
-
15 Resep masak kecap, enak, sederhana dan menggugah selera Kecap memang memiliki cita rasa yang enak dan sangat nikmat.
-
10 Resep masakan daging kecap ala rumahan, sederhana dan enak Rasa manis dari kecap bisa diklaim jadi penyempurna cita rasa berbagai makanan, terutama kuliner Indonesia
Karena rasanya yang khas, kecap ikan biasanya dijual dengan harga cukup mahal dibandingkan jenis kecap lain. Namun tak perlu khawatir, kamu sebenarnya bisa membuat sendiri kecap ikan di rumah, lho. Bahan-bahannya pun cenderung sederhana.
Kamu bisa meniru resep kecap ikan homemade buatan pengguna YouTube Madeline official. Dalam salah satu video yang diunggah, dia mengaku hanya menggunakan tiga bahan dasar untuk membuat kecap ikan. Proses pembuatannya sendiri cukup praktis dan mudah disontek.
Untuk mengetahuinya lebih lanjut, simak ulasan BrilioFood berikut yang telah dilansir dari YouTube Madeline official, Minggu (29/1).
Cara membersihkan kerak tungku kompor gas ini cuma pakai 2 bahan dapur, kinclong seperti baru
Bahan yang dibutuhkan:
- 1 kg ikan teri
- 150 gr garam
- 100 gr gula
Praktis Buat Ditiru Di Rumah~
1. Campur garam dan ikan teri dalam satu wadah atau mangkuk kaca, lalu aduk rata.
foto: YouTube/Madeline official
2. Setelah itu masukkan gula. Aduk rata lagi sampai bahan larut.
foto: YouTube/Madeline official
3. Tutup wadah dengan plastik wrap. Lalu diamkan di tempat bersih (suhu ruang) selama 10 hari. Pastikan jemur sesekali dijemur supaya tidak busuk.
foto: YouTube/Madeline official
4. Setelah 10 hari, buka plastik wrap dan aduk-aduk. Pindahkan ikan teri ke panci, lalu tuang air sampai memenuhi panci. Rebus sampai satu jam.
foto: YouTube/Madeline official
5. Setelah satu jam, saring air rebusan ikan teri tadi.
foto: YouTube/Madeline official
6. Rebus kembali air yang sudah disaring, lalu tambahkan 2,5 ons garam.
foto: YouTube/Madeline official
7. Setelah mendidih, kecilkan api dan rebus terus selama 2 jam. Jika sudah 2 jam, akan tampak garam mengkristal di permukaan.
foto: YouTube/Madeline official
Nah, rebusan yang sudah mengkristal ini bisa langsung disaring. Hasil saringannya bisa disimpan di botol kaca kedap udara lalu dapat diletakkan di kulkas. Dengan begitu, kecap ikan bisa digunakan hingga satu tahun lamanya. Cocok banget dijadikan stok, nih.
"Kecap ikan home made awet sampai 1 thn," atau YouTube Madeline official.
Video tentang resep ikan asin homemade ini telah dilihat lebih dari 121 ribu kali. Rupanya ada banyak warganet yang mengaku video tersebut sangat bermanfaat. Hal ini turut diungkapkan melalui kolom komentar video tersebut.
"Memang membantu," sahut YouTube MUHAMMAD SHAHRIZAL.
"Maasyaa ALLAAH pantesan harganya cukup mahal, buatnya susah, dan walau bau bikin enak masakan. Terutama dibikin bakso ikan. Terima kasih sudah berbagi Bund, dan vidionya gak di edit jadi detail dan jelas," kata YouTube Oryn Labha MD.
"Terimakasih infonya..," papar YouTube Yuniar Rw.
"Ampasnya bisa dimanfaatkan buat bikin kerupuk ikan," kata YouTube Rasim Ahmad Mubarok.
"Mksih ilmu y..moga mnfaat," tulis YouTube Aminarti Astani.