Brilio.net - Membersihkan bahan makanan seafood memang susah-susah gampang. Tak sedikit lho yang malas malas untuk memasaknya sendiri di rumah karena takut bau hamis yang sulit hilang. Apalagi untuk mengolah cumi tinta hitam yang lebih sulit dibersihkan.
Selain lebih sulit untuk dibersihkan, jika tidak benar dalam membersihkannya akan membuat bau amis pada cumi masih terasa sampai kamu memasaknya. Padahal, kamu sudah bersemangat untuk memasaknya menjadi cumi asam manis, cumi saus tiram, dan sebagainya.
-
Andalkan 2 bahan dapur, ini cara mengolah cumi agar empuk dan antiamis meski tanpa direbus Pastikan seluruh permukaannya terbebas dari kotoran dan tinta berwarna hitam.
-
Bukan pakai jeruk nipis, ini cara menghilangkan bau amis cumi Kandungan pada cumi dapat menjaga kesehatan jantung, tulang, gigi, dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
-
Bukan dimarinasi jeruk nipis, ini trik mengolah cumi agar tidak amis saat dimasak Saat membelinya, pastikan kamu memilih cumi yang masih segar. Biasanya, terlihat dari permukaan kulitnya yang mengilap.
Sebenarnya, membersihkan cumi sampai bau amisnya hilang bukan hal yang begitu sulit. Kamu hanya perlu lebih teliti sampai cumi benar-benar bersih tanpa ada kotorannya yang tersisa. Berikut Brilio Food telah melansir dari berbagai sumber, enam cara membersihkan cumi yang benar, Kamis (10/6).
1. Pisahkan kepala dan tubuh cumi.
foto: freepik.com
Cara pertama yang bisa kamu lakukan adalah memisahkan antara kepala dan tubuh cumi. Caranya, tekan bagian tentakel pada tubuh cumi-cumi.
2. Keluarkan tinta.
foto: freepik.com
Kedua, cari bagian tinta pada tubuh cumi-cumi. Kemudian tarik bagian tinta tersebut secara perlahan sampai benar-benar keluar dari tubuh cumi-cumi. Pastikan sampai tidak ada tinta yang tersisa.
3. Bersihkan dengan air mengalir.
foto: freepik.com
Selanjutnya, bersihkan cumi-cumi dengan air mengalir. Jangan lupa untuk bersihkan juga bagian yang tadi terdapat tinta di dalamnya dengan air mengalir. Jangan lupa untuk dicek kembali apakah tinta masih tersisa.
4. Tarik bagian seperti plastik pada cumi.
foto: freepik.com
Setelah itu, keluarkan bagian pada tubuh cumi-cumi yang hampir menyerupai plastik. Angkat semuanya sampai hanya tersisa bagian daging cumi-cumi yang berwarna putih saja.
5. Potong cumi sesuai selera.
foto: freepik.com
Jika kamu ingin membuat cumi-cumi goreng tepung, kamu dapat memotongnya dengan bentuk seperti cincin. Kamu juga bisa memotongnya dengan bentuk sesuai selera dan tentunya sesuai kebutuhanmu.
6. Beri perasan lemon.
foto: freepik.com
Seperti yang kamu ketahui, perasan lemon dapat menghilangkan bau amis. Kamu dapat mencobanya untuk mengurangi bau amis pada cumi-cumi. Cukup peras air lemon di atas cumi yang sudah dipotong dan ratakan. Cumi siap diolah.