Brilio.net - Wajik termasuk salah satu jajanan tradisional khas Indonesia yang terbuat dari ketan. Jajanan satu ini juga identik sebagai sajian khas pernikahan adat Jawa. Selain ketan, wajik juga dibuat dari bahan pelengkap lain, seperti pandan dan gula merah untuk menambah rasa dan pewarna alami.
Meskipun sudah dikreasikan dengan berbagai varian rasa, wajik gula merah masih menjadi andalan bagi banyak orang. Selain karena rasanya yang legit, wajik juga memiliki tekstur yang lembut. Hal itu membuat wajik bisa dikonsumsi siapa saja. Tak melulu harus membelinya di luaran sana, wajik gula merah bisa dibuat sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang sederhana.
-
Cara bikin wajik ketan agar lebih lembut, tahan lama, dan tidak lengket di kertas bungkus Jangan sampai saat dibuka, bentuk wajik pun sudah tidak utuh dan cantik lagi. Ketahui cara tepatnya.
-
7 Resep jajanan jadul yang enak, sederhana, dan mudah dibuat Bahan-bahan yang digunakan serta alatnya pun cukup sederhana.
-
Cuma pakai satu bumbu masak, begini cara mengatasi wajan kwalik yang lengket Wajan kwalik biasanya dipakai untuk membuat crepes, kulit risol, kulit lumpia, kulit martabak, dan lainnya.
Meskipun terbilang simpel dan mudah membuatnya, namun masih banyak yang merasa gagal membuat wajik karena hasilnya tidak pulen. Sehingga mudah hancur saat dipotong atau permukaanya terlalu lengket. Oleh karenanya, kamu harus menggunakan teknik yang tepat saat membuat wajik gula merah yang pulen, legit, dan antilengket.
Dilansir BrilioFood lansir dari akun TikTok/@laeliutti pada Kamis (22/9), berikut lima trik bikin wajik gula merah agar pulen, legit, dan antilengket.