Brilio.net - Panci presto termasuk peralatan masak bertekanan tinggi yang kerap diandalkan. Bukan tanpa alasan, jenis panci satu ini memang bisa menghemat waktu masak. Tidak hanya itu, bahan makanan yang teksturnya alot pun bisa empuk dalam sekejap.

Namun seperti alat masak pada umumnya, panci presto yang sering digunakan juga bisa rentan rusak, lho. Salah satunya ketika gagang presto bocor dan mengeluarkan uap.

Masalah gagang presto yang mengeluarkan uap ini biasanya karena spare part bagian dalam tutup longgar dan tidak berada pada tempatnya. Misalnya karet yang tidak menutupi bagian tutup dengan sempurna, baut longgar, atau karet split yang ternyata sangat kotor. Sederet faktor tersebut kemudian membuat uap yang dihasilkan pada proses presto ini jadi bocor dan justru keluar melalui bagian gagangnya.

Nah, untuk mengatasi masalah tersebut, kamu bisa meniru sebuah tutorial yang dipaparkan oleh pemilik YouTube jui oe. Dalam salah satu video yang diunggah, dia menjelaskan penyebab sekaligus cara memperbaiki gagang presto ketika mengeluarkan uap. Penjelasannya pun cukup detail sehingga mudah dipahami.

"Saya akan memberikan tips (memperbaiki) panci presto yang kendalanya keluar uap dari gagang," ujar YouTube jui oe.

Untuk mengetahuinya lebih lanjut bagaimana cara memperbaiki gagang presto, simak rangkuman BrilioFood dari YouTube jui oe pada Senin (9/1).

 

Tak Perlu Tergesa-gesa Ke Tukang Servis.

1. Pasang karet bagian dalam tutup presto dengan baik. Pastikan karet berada di bagian bawah titik kuncinya (yang berbentuk pentolan kecil).

foto: YouTube/jui oe

2. Kencangkan baut bagian dalam tutup presto (terusan dari lubang di bagian gagangnya). Karena jika longgar, uap akan keluar lewat bagian longgar tersebut.

foto: YouTube/jui oe

3. Di bagian bawah baut biasanya terdapat karet yang mengelilingi split. Bersihkan karet tersebut dari kotoran-kotoran.

foto: YouTube/jui oe

4. Jika karet terlanjur kotor dan susah dibersihkan, ganti dengan yang baru. Pada dasarnya kotoran bisa bikin karet jadi longgar dan uap pun keluar.

foto: YouTube/jui oe

5. Setelah itu, kencangkan lagi baut pada tutup presto secara keseluruhan. Baut yang kencang ini bisa bikin uap nggak bocor.

foto: YouTube/jui oe

Ditonton lebih dari 69 ribu, video tersebut pun sontak menuai perhatian warganet. Tidak sedikit yang kemudian ikut menanggapi langsung di kolom komentar. Di antaranya tak sedikit yang mengaku sangat terbantu dengan cara memperbaiki presto ini.

"Alhamdulillah Terima kasih banget ilmunya. akhirnya ikan ku bisa dimakan karena prestoku udah baik," ungkap YouTube Aila Romi Laila.

"Tutorial yg saya cari2 bang . Terima kasih sangat bermanfaat," sahut YouTube Surya Abadi.

"Trimakasih banyak kak informasinya sangat2 bermanfaat... Kbtulan lg cari2 yg bisa btulin presto tp krena aq nnton vidio ini auto langsung praktek dan berhasil... Semangat bikin kontennya kak semoga sukses...," ujar YouTube Yuni Anggraeni.