Bahan yang dibutuhkan:
- 25 cabai keriting
- 20 cabai rawit
- 12 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 1 ruas jahe
- 5 batang daun bawang
- Garam
- Minyak goreng
1. Masukkan cabai keriting dan cabai rawit ke dalam blender atau chopper. Blender kasar saja agar masih ada teksturnya. Sisihkan.
-
Resep sambal bawang pedas, praktis dan bikin nagih Bisa disimpan atau ditaruh kulkas supaya makin awet, ya.
-
21 Resep sambal bawang ala rumahan, praktis, segar, dan bikin nagih Sensasi pedasnya akan terasa jauh lebih nikmat jika disandingkan dengan nasi hangat.
-
Masak sambal apa hari ini? Ini 11 resep sambal bawang ala rumahan yang pedas dan nikmat tiada tara Sambal menjadi teman setia dalam setiap hidangan.
foto: TikTok/@dusdusanofficial
2. Blender bawang putih, bawang merah, dan jahe. Blender halus ketiga bahan tersebut.
foto: TikTok/@dusdusanofficial
3. Campurkan bahan yang sudah dihaluskan tadi ke dalam wadah. Agar sambal bawang semakin lezat, tambahkan garam ke dalamnya.
foto: TikTok/@dusdusanofficial
4. Panaskan minyak, lalu masukkan daun bawang yang sudah diiris-iris. Hal ini bertujuan untuk menambahkan aroma wangi pada sambal nantinya.
foto: TikTok/@dusdusanofficial
5. Jika sudah, siram minyak di sambal yang sudah dicampur tadi. Agar awet dalam waktu yang lama, masukkan sambal pada wadah tertutup baru taruh di dalam kulkas.
foto: TikTok/@dusdusanofficial