Brilio.net - Hampir semua orang pasti pernah merasakan nyeri di seluruh tubuh. Rasa sakit ini menyebabkan badan terasa tak nyaman. Rasa sakit yang berlebih bisa mengganggu tidur, kemampuan untuk bekerja, dan menganggu segala aktivitas.
Rasa sakit ini bisa muncul pada sekujur tubuh kita karena sejumlah penyebab. Adapun penyebab munculnya sakit pegal linu ini salah satunya adalah masalah kesehatan dan rasa lelah yang berlebih.
Saat rasa sakit di tubuh ini muncul, orang cenderung menghilangkannya dengan mengonsumsi obat-obatan tertentu. Namun keseringan mengonsumsi obat-obatan pereda sakit ini bisa berujung penyakit kardiovaskular (masalah jantung).
Oleh karena itu, sangat penting untuk terlebih dahulu berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi obat pereda rasa sakit. Untungnya, selain mengandalkan obat, kamu juga bisa menggunakan bahan alami yang efektif untuk mengilangkan pegal linu.
Bahan makanan yang bisa digunakan sebagai pereda rasa sakit secara alami ini bisa didapatkan dengan sangat mudah. Kamu bisa memakan secara langsung atau diolah terlebih dulu menjadi menu makanan baru. Berikut rangkuman brilio.net dari The Health Site pada Rabu (14/8).
1. Paprika.
foto: pixabay.com
-
7 Tanaman obat pegal linu, mudah didapat dan manjur Meski kerap dianggap masalah sederhana, pegal linu tetap saja tidak boleh disepelekan.
-
Capek setelah perjalanan panjang? Obati dengan mudah dari rumah! Selain sebagai solusi alami untuk meningkatkan sirkulasi darah, pengobatan berikut juga bisa untuk menenangkan otot dan rasa lelah yang kamu ras
-
Tak banyak yang tahu, 9 bumbu dapur ini bisa bantu lawan peradangan Peradangan dapat berlangsung beberapa hari hingga tahunan.
Paprika merupakan salah satu tumbuhan Campsicum yang bisa membantu meredakan rasa sakit di punggung. Gunakan tumbuhan ini secara langsung pada area yang mengalami rasa sakit untuk memperoleh manfaatnya.
2. Kunyit.
foto: pixabay.com
Kunyit merupakan tumbuhan yang sangat mudah ditemui dan juga memiliki manfaat yang luar biasa. Tumbuhan ini bisa membantu mengurangi rasa sakit yang disebabkan oleh peradangan.
3. Minyak Esensial Peppermint.
foto: pixabay.com
Minyak esensial peppermint memiliki kandungan bernama carvacrol, menthol, dan limonene. Minyak esensial peppermint bisa meredakan urat yang menegang dan masalah yang berhubungan dengan nyeri otot.
4. Cengkeh.
foto: pixabay.com
Cengkih merupakan tumbuhan yang memiliki kandungan antioksidan dan anti inflamasi di dalamnya. Adanya kandungan ini membantu tumbuhan ini untuk menurunkan rasa sakit yang berhubungan dengan gigi.
5. Minyak Esensial Lavender.
foto: pixabay.com
Minyak esensial lavender memiliki manfaat untuk mengurangi rasa sakit, anti peradangan serta antioksidan. Minyak jenis ini bisa meredakan rasa sakit dan kecemasan sehingga bisa membuatmu tidur lebih baik.