Brilio.net - Menu sup kerap dianggap sebagai praktis dan cocok sebagai menu harian hingga sajian berbagai acara. Menu sup mendapatkan julukan 'comfort food' yang bisa memberikan efek ketenangan. Sup biasanya terdiri dari sayuran, kacang, dan daging. Kemudian dimasak bersama kuah sesuai selera.
Selain lezat, sup bisa menjadi makanan sehat andalan yang bagi tumbuh kembang anak. Kuah sup juga bisa membantu meningkatkan nafsu makan. Makanan ini juga cocok dikonsumsi untuk menghangatkan tubuh orang yang sedang sakit.
-
Trik mengurangi lemak berlebih pada sup daging, cuma pakai 1 bahan Lemak pada daging merah bisa meningkatkan risiko kolesterol, diabetes, stroke, dan penyakit lainnya.
-
11 Resep kreasi sup berbagai daging, bumbunya meresap sampai dalam Kuah kaldu yang segar dan berbagai bumbu yang merasuk ke dalam daging nikmatnya nggak bisa ditawar.
-
Penikmat sup kuah bening merapat, ini trik bikin kaldu ayam kampung yang tak keruh tapi tetap gurih Biasanya masih banyak yang keliru soal cara pembuatan kuah kaldu bening, sehingga hasilnya kurang gurih atau bahkan hambar.
Sup bisa dibuat dari berbagai macam bahan. Salah satu jenis sup favorit banyak orang adalah sup daging ayam dan sapi. Namun jika keliru dalam proses memasaknya, sup daging bisa menghasilan kuah lemak yang berlebih. Kuah yang terlalu berlemak pun pastinya kurang nikmat saat dimakan.
Namun sekarang kamu nggak perlu khawatir lagi, ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk membuat sup daging tidak terlalu banyak lemak. Berikut brilio.net himpun dari berbagai sumber pada Jumat (28/5), empat cara untuk menghilangkan lemak pada sup daging.
1. Menggunakan kaldu beku.
foto: freepik.com
Lemak dan minyak pada kaldu akan mengapung saat proses dimasak. Nah, jika pakai kaldu beku, kamu bisa lebih mudah untuk memisahkan bagian lemak dan minyak kaldu. Caranya, potong bagian lemak dan minyaknya. Setelah itu manfaatkan air kaldunya saja untuk membuat sup daging.
2. Menggunakan daging sedikit lemak.
foto: freepik.com
Supaya lebih bisa meminimalisir lemak pada kuah, pilih bahan daging dengan sedikit lemak. Untuk daging sapi, bagian daging yang paling sedikit lemaknya ada pada leher, sirloin atau has luar, dan tenderloin atau has dalam. Sementara untuk daging ayam, kamu bisa gunakan ada pada bagian dada.
3. Menggunakan sendok sup dingin.
foto: freepik.com
Simpan sendok sup di kulkas sampai dingin. Kemudian, celupkan sedikit bagian bawah sendok ke permukaan sup, maka lemaknya akan menempel pada sendok. Lakukan cara ini beberapa kali untuk menyingkirkan lemaknya. Lebih baik lagi jika kamu menggunakan sendok dengan bahan besi atau stainless steel.
4. Kurangi penggunaan minyak.
foto: freepik.com
Untuk menumis bumbu sup, sebaiknya jangan terlalu banyak menggunakan minyak. Kamu dapat menggunakan sedikit lemak dari kaldu sebagai pengganti minyak. Dengan cara ini, kamu pun tidak perlu lagi menggunakan minyak untuk membuat bumbu sup daging.