Brilio.net - Daging sapi bisa jadi pilihan menu lauk yang mengenyangkan. Belum lagi, lauk satu ini cocok disantap bareng nasi hangat serta aneka jenis sayuran. Di samping itu, daging sapi pun memiliki banyak khasiat untuk tubuh, lho. Makanan ini tinggi protein.
Selain protein pun, dilansir dari webmd.com, daging sapi juga punya zat besi, berbagai vitamin, sampai mineral. Tetapi, daging sapi juga mengandung kolesterol dan lemak jenuh, sehingga buat orang-orang dengan kondisi kesehatan tertentu, sebaiknya jangan mengonsumsi daging sapi secara berlebihan.
Meski dikenal enak dan bermanfaat buat tubuh, tapi banyak orang menghindari mengolah daging sapi karena dianggap alot.
Padahal, kalau tahu cara mengolah daging sapi dengan tepat, hasilnya bisa super empuk dan nikmat, lho. Misalnya dengan dimasak jadi gepuk daging. Tak hanya empuk, mengolah daging jadi gepuk juga bikin bumbunya mudah meresap hingga ke dalam serat-serat.
Buat kamu yang bingung gimana cara bikin olahan gepuk daging sapi, bisa meniru sederet resep yang telah BrilioFood rangkum dari berbagai sumber, Jumat (18/8).
1. Gepuk daging.
foto: Instagram/@yzmalicious
-
13 Resep olahan daging sapi paling mudah dibuat, empuk, enak, dan menggugah selera Agar teksturnya empuk, daging sapi bisa direbus atau dimarinasi pakai bahan-bahan tertentu sebelum dimasak.
-
10 Resep semur daging sapi enak, empuk, dan mudah dibuat Olahan daging sapi jadi salah satu pilihan terbaik yang memberikan banyak manfaat.
-
17 Resep masakan daging sapi berkuah, segar, empuk, dan mudah dibuat Biar hasil daging sapi kian empuk, ada berbagai teknik yang bisa kamu lakukan.
Tanpa bahan tambahan, ini trik rebus kacang hijau agar empuk dan merekah sempurna dalam waktu 5 menit
Bahan utama:
- 250 gr daging
- 50 gr lengkuas parut
- 1 sdt merica bubuk
- 1 ruas serai
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 1 buah gula merah kecil
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu sapi bubuk
- 100 ml santan kental
- 1 sdm larutan asam jawa
- Minyak sayur secukupnya
- Air secukupnya
Bumbu halus:
- 2 butir bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 sdm ketumbar sangrai
- 2 cm jahe
Cara membuat:
1. Potong-potong daging searah serat daging. Rebus sampai empuk. Lalu gepuk-gepuk sebentar. Sisihkan.
2. Didihkan air secukupnya. Lalu masukkan daging, serai, lengkuas, daun jeruk, daun salam, dan bumbu halus. Bubuhi garam, merica, dan kaldu bubuk.
3. Tambahkan larutan asam jawa dan gula merah.
4. Terakhir, masukkan santan. Masak sampai kuah surut. Koreksi rasa. Angkat dan tiriskan selama 15-20 menit.
5. Goreng sebentar. Angkat dan taburi dengan bawang goreng. Sajikan.