Brilio.net - Setiap orang pasti menginginkan tubuh yang sehat. Karena kesehatan itu mahal harganya. Tubuh yang sehat tentu membutuhkan perawatan tepat. Salah satunya adalah menjaga pola hidup sehat serta diimbangi dengan mengonsumsi makanan bergizi. Termasuk menghindari makanan tinggi kolesterol.
Hal ini cukup penting karena permasalahan kesehatan yang disebabkan oleh kolesterol tinggi cukup banyak. Contoh penyakit yang disebabkan oleh kolesterol tinggi antara lain jantung koroner, diabetes, tekanan darah tinggi atau hipertensi, stroke, dan penyakit berbahaya lainnya.
-
7 Makanan yang bisa bantu menurunkan kolesterol tinggi Bisa mengganti obat-obatan.
-
Konsumsi 7 buah ini bisa bantu turunkan kolesterol secara alami Kolesterol tinggi ditandai dengan sejumlah gejala, seperti nyeri pada kaki, tengkuk sering pegal, nyeri dada, dan sering kesemutan.
-
10 Makanan ini ampuh turunkan kolesterol jahat lho Kolesterol tinggi bisa bikin penyakit jantung.
Saat tubuh sudah mulai terjangkit kolesterol, kamu pun bisa menurunkannya secara alami. Ada berbagai macam makanan yang ternyata bermanfaat menurunkan kolesterol tinggi, salah satunya sayuran. Tentunya cara ini lebih aman dan alami, bukan?
Apa saja sayuran yang bisa membantu menurunkan kolesterol tinggi? Dikutip BrilioFood dari berbagai sumber pada Rabu (10/4), 11 sayuran ini ampuh menurunkan kolesterol tinggi, usir lemak jahat secara aman.
1. Brokoli.
foto: pixabay.com
Sayuran berwarna hijau ini menurut healthshots.com, memiliki kandungan serat pangan tingi. Oleh sebab itu, brokoli bisa membantu mengatasi kolesterol pada tubuh. Selain itu, sayuran ini juga tinggi vitamin C dan kalsium, bermanfaat pula menjaga kesehatan tubuh.
Magang/Himmatul Ahsana