7. Mengonsumsi tahu dan tempe.

foto: Pexels/Polina Tankilevitch

Zaskia Adya Mecca juga sering mengonsumsi olahan makanan dari kacang-kacangan seperti tahu dan tempe. Biasanya, ia mengonsumsi tahu dan tempe bacem. Dilansir dari healthline.com, protein kedelai pada tahu dan tempe terbukti menurunkan kolesterol pada tubuh.

8. Mengurangi gula.

foto: Pexels/Pixabay

Dulunya, Zaskia Adya Mecca rutin mengonsumsi minuman maupun camilan cokelat yang tinggi gula. Kini, ia sudah sangat menguranginya agar kolesterolnya bisa normal kembali. Dilansir dari webmd.com, mengurangi gula nggak hanya bermanfaat untuk menurunkan kolesterol, tetapi juga memangkas kalori pada tubuh, menstabilkan berat badan, dan menyehatkan jantung.

9. Konsumsi air putih yang cukup.

foto: Pexels/Pixabay

Saat tubuh kekurangan air, dilansir dari freedrinkingwater.com, justru bisa memicu dehidrasi dan kolesterol naik. Makanya Zaskia Adya Mecca selalu memenuhi kebutuhan air putih setiap harinya untuk mengontrol kadar kolesterol pada tubuh.

10. Mengonsumsi sumber protein daging hewani rendah lemak.

foto: YouTube/ The Sungkars Family

Zaskia Adya Mecca masih mengonsumsi daging hewani, tetapi ia memilih yang rendah lemak. Misalnya ada daging ayam dan ikan. Dilansir dari onhealth.com, daging hewani rendah lemak seperti ayam, ikan, dan seafood bisa membantu menurunkan kadar kolesterol pada tubuh.

11. Banyak makan buah.

foto: Pexels/Trang Doan

Pastinya, selain rutin makan sayur, Zaskia Adya Mecca juga nggak pernah skip makan buah-buahan. Dilansir dari mayoclinic.org, sejumlah buah-buahan seperti apel, pir, jeruk, lemon, dan lain sebagainya yang tinggi serat dapat turunkan kadar kolesterol, lho.