Bahan yang dibutuhkan:
- 500 gr usus ayam
- 2 ruas jahe
- 1 sdm kapur sirih
- 1 sdm garam halus
- 1 sdm air perasan jeruk nipis
- Irisan daun jeruk
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- Bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1 kg tepung terigu
- 240 gr pati jagung
- 1 sdt garam atau kaldu bubuk
- Minyak goreng

1. Cuci bersih 500 gr usus ayam, rendam dengan air hangat yang ditambahkan 2 ruas jahe untuk menghilangkan bau amisnya. Diamkan dua menit, angkat lalu cuci bersih usus dan tiriskan.

foto: YouTube/TheHasanVideo

2. Bersihkan lemak-lemak yang terdapat pada bagian dalam usus dengan menariknya menggunakan pisau. Cara ini juga bikin tekstur usus renyah saat digoreng.

foto: YouTube/TheHasanVideo

3. Potong-potong usus yang sudah bersih dari lemak. Sisihkan dan masukkan ke dalam wadah.

foto: YouTube/TheHasanVideo

4. Siapkan wadah berisi air yang diberi 1 sdm kapur sirih, 1 sdm garam halus, 1 sdm air perasan jeruk nipis. Aduk-aduk rata, lalu masukkan usus. Rendam selama 15 menit, lalu cuci bersih dan tiriskan.

foto: YouTube/TheHasanVideo

5. Haluskan irisan daun jeruk, 1/2 sdt garam, 1 sdt kaldu bubuk, bawang putih, dan 2 butir kemiri. Masukkan bumbu ke dalam wadah yang berisi usus, aduk-aduk.

foto: YouTube/TheHasanVideo