Brilio.net - Tak sedikit balita maupun anak kecil mengalami alergi laktosa maupun susu sapi. Intoleransi laktosa ini disebabkan karena anak tidak cukup memproduksi laktase, yakni enzim yang diperlukan untuk mencerna laktosa.

Oleh karena itu, pemberian asupan memang tidak boleh sembarangan. Bahkan saat buah hati sudah mulai dikenalkan dengan makanan padat seperti MPASI. Untuk menghindari respons alergi tersebut, ada baiknya untuk menghindari penggunaan bahan-bahan MPASI yang terbuat dari susu atau olahannya.

Sama halnya MPASI yang dibuat oleh Nathalie Holscher. Istri Sule ini tidak sembarangan ketika memilih bahan MPASI lantaran sang anak ternyata punya alergi laktosa dan susu sapi. Tak ayal Nathalie Holscher pun menghindari penggunaan bahan MPASI seperti susu serta butter.

"Jadi kenapa dedek nggak pakai butter? Jadi karena dia ini alergi susu sapi, kasihan," ungkap Nathalie dikutip dari YouTube/@NATHALIE HOLSCHER

Tetapi Nathalie tetap berusaha memenuhi nutrisi yang dibutuhkan untuk perkembangan sang anak melalui jenis makanan lain. Sederet bahan makanan ala Nathalie Holscher pun aman dikonsumsi bagi anak yang memiliki alergi laktosa dan susu.

Nah, kira-kira apa saja bahan MPASI ala Nathalie Holscher? Yuk, simak ulasan lengkapnya seperti BrilioFood rangkum dari YouTube/NATHALIE HOLSCHER pada Jumat (24/6).

 

Sayangi Anak Dengan Memilih Makanan Yang Tepat.

1. Nathalie memilih jenis protein yang lebih aman untuk sang anak. Dia memilih tahu yang kaya akan protein nabati.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

2. Kentang bisa jadi sumber karbohidrat untuk MPASI. Karbohidrat berguna untuk meningkatkan energi dan membantu tumbuh kembang bayi.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

3. Untuk sayuran, Nathalie memilih wortel. Jenis sayur ini baik dikonsumsi bagi anak yang alergi susu serta laktosa.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

4. Buncis mengandung berbagai vitamin dan protein nabati yang baik untuk bayi. Nutrisi tersebut sangat berguna untuk membangun sistem kekebalan tubuh.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

5. Ada juga labu kuning yang mengandung nutrisi tinggi. Labu kuning pun mengandung kalsium tinggi yang umumnya terdapat dalam susu sapi.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

6. Jagung sangat bermanfaat sebagai MPASI. Nathalie sendiri memilih jagung sebagai sumber karbohidrat dan serat yang dibutuhkan oleh bayi.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

7. Nathalie Holscher memilih jeruk sebagai buah yang akan diberikan untuk sang anak. Dia menggunakan jeruk Pacitan yang memiliki rasa tidak terlalu manis untuk bayi.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

8. Tidak menggunakan butter, Nathalie Holscher cenderung memilih minyak biasa untuk pembuatan MPASI. Butter biasanya terbuat dari olahan susu sehingga tidak ramah bagi anak dengan alergi laktosa.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

9. Ikan salmon jadi sumber protein lain yang akan diberikan Nathalie untuk si kecil. Salmon mengandung omega-3 yang berguna menjaga kesehatan otak.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

10. Selain ikan salmon, Nathalie memilih dada ayam fillet yang kaya protein dan nutrisi penting untuk tumbuh kembang bayi.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER

11. Supaya MPASI yang dibuat tetap sedap, Nathalie memakai bawang putih dan bawang merah.

foto: YouTube/NATHALIE HOLSCHER