6. Sayur labu.

foto: Instagram/@gisel_la

Gisel juga mengonsumsi sayur labu yang dikombinasikan dengan jenis sayur lain seperti kacang panjang, kubis, dan paprika. Supaya lebih lezat, Gisel menyantapnya bersama dressing. Labu sendiri dikenal sebagai sayuran yang mengandung karbohidrat kompleks. Dilansir dari verywellfit.com, terdapat sekitar 30 kalori dan 8 gram karbohidrat dalam satu cangkir labu kuning. Selain itu, kandungan seratnya yang tinggi juga baik untuk sistem pencernaan tubuh.

7. Daging dan jamur.

foto: Instagram/@gisel_la

Gisel memenuhi asupan protein dengan mengonsumsi beragam jenis makanan, seperti daging. Dilansir dari eatthis.com, protein dalam daging dapat membantu peningkatan massa otot dan membakar lemak lebih cepat. Hal ini tentu sangat mendukung kegiatan olahraga yang kerap dilakukan Gisel. Namun selain daging, seleb berusia 31 tahun ini juga mengonsumsi jamur sebagai sumber serat pada menu makannya.

8. Sayur kangkung, pepaya, dan terong.

foto: Instagram/@gisel_la

Kerap menyantap aneka sayur, kali ini Gisel memilih sayur kangkung, pepaya, dan terong sebagai menu makan sehatnya. Supaya lebih sehat, Gisel mengonsumsi sayuran yang dimasak dengan sedikit minyak atau direbus. Kemudian disajikan bersama karbohidrat dan protein untuk melengkapi nutrisinya.

9. Timun, kubis, dan paprika.

foto: Instagram/@gisel_la

Menu makan sehat lain yang dikonsumsi pelantun lagu Sendirian ini termasuk irisan timun, kubis, dan paprika yang disajikan dengan saus dressing. Gisel sendiri mengonsumsi sayuran ini dalam kondisi mentah karena cenderung lebih sehat dan segar. Dilansir dari medicalnewstoday.com, mengonsumsi sayuran mentah dapat membuat tubuh mendapat nutrisi secara maksimal dari sayuran tersebut.

10. Gandum.

foto: pixabay.com

Gisel pun mengonsumsi gandum yang kaya gizi sebagai menu makan sehatnya. Gandum bisa dikonsumsi sebagai camilan atau menu makan berat yang diseduh bersama susu. Supaya lebih kaya rasa, gandum cocok dicampur dengan buah-buahan segar. Dilansir dari healthline.com, gandum mengandung serat tinggi yang dapat membantu tubuh merasa kenyang lebih lama dan mencegahnya makan berlebihan.