Brilio.net - Bawang putih menjadi salah satu bumbu masak yang wajib ada di dapur. Bawang putih menjadikan masakan terasa enak. Rasanya ada saja yang kurang dalam masakan jika tidak menggunakan bawang putih.

Selain menjadi penyedap pada makanan, bawang putih ternyata memiliki banyak khasiat untuk kesehatan dan juga kecantikan. Bahkan, tanaman dari keluarga Allium atau bawang ini banyak digunakan untuk berbagai keperluan medis.

Ada beberapa senyawa yang dimiliki bawang putih seperti vitamin B6, selenium, vitamin C, dan mineral penting lainnya. Bawang putih juga mengandung zat allicin yang mampu memberikan manfaat bagi kesehatan. Zat ini juga yang menyebabkan aroma menyengat pada bawang putih.

Melihat khasiatnya yang begitu besar, kira-kira apa saja ya manfaat bawang putih untuk kesehatan? Berikut lansiran brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (23/7).


1. Mengatur gula darah.

foto: endocrineweb.com

Mengonsumsi bawang putih dapat membantu meningkatkan insulin dalam darah. Oleh karena itu, mengonsumsi bawang putih dapat membantu mengendalikan gula darah pada orang dengan diabetes. Konsumsi secukupnya secara rutin.


2. Mencegah flu.

foto: folio.ca

Bawang putih juga bisa menjadi obat alami untuk mencegah flu, hal ini dikarenakan adanya zat yang terkandung dalam bawang putih dapat meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh. Dilansir dari liputan6.com, mengonsumsi bawang putih, misalnya, dapat mengurangi rata-rata lama flu seseorang sebanyak 70 persen.


3. Menurunkan risiko kanker.

foto: medford.co.za

Khasiat antikanker disebabkan adanya kandungan allyl sulfida pada bawang putih yang berfungsi untuk memperbaiki DNA yang rusak. Bawang putih juga dinilai sangat baik dikonsumsi untuk mencegah penyakit kanker paru.

"Bawang putih bagus, untuk mencegah kanker paru. Untuk mendapatkan khasiat lebih banyak, coba makan bawang putih secara mentah. Memang rasanya tidak enak tapi manfaatnya luar biasa. Jika Anda ingin mencobanya, mulailah dengan potongan yang kecil dulu," kata dr. Nadia Octavia seperti dilansir dari liputan6.com.


4. Meringankan sakit gigi.

foto: royalcentredentalgroup.ca

Sakit gigi menjadi masalah umum yang dirasakan hampir semua orang. Ketika dalam kondisi seperti ini, seseorang mengalami kesakitan luar biasa. Bahkan saat sakit gigi terasa susah makan dan ngomong. Untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan bawang putih.

Cukup letakkan beberapa siung bawang putih yang sudah dihancurkan langsung pada gigi yang sakit, maka bawang putih dapat membantu meringankan sakit gigi karena sifat anti bakteri dan analgesik. Namun sayangnya, cara ini membawa efek samping terjadinya iritasi pada gusi.


5. Mengatur ritme jantung.

foto: healthline.com

Bawang putih juga baik untuk menjaga kesehatan jantung. Pasalnya bawang putih dipercaya dapat mengontrol ritme jantung, hal ini tentunya dapat membantu menghindarkan dari gangguan jantung. Bagi kamu yang mengalami detak jantung tertalalu cepat, maka konsumsi bawang putih akan sangat membantu.


6. Mencegah alzheimer.

foto: helpguide.org

Efek gabungan pada pengurangan kolesterol dan tekanan darah serta sifat antioksidan pada bawang putih dapat mencegah penyakit otak seperti alzheimer dan demensia.


7. Mempertahankan kualitas tulang.

foto: jeanhailes.org.au

Mengonsumsi bawang putih secara rutin dapat memperlambat pengurangan estrogen pada perempuan yang telah menopause. Meskipun begitu, belum ada penelitian yang membahas dampak bawang putih pada tulang laki-laki.


8. Mencegah kanker paru.

foto: oncologynurseadvisor.com

Bawang putih dapat pula mencegah kanker paru. Dilansir dari liputan6.com, mengutip dari pernyataan dr. Nadia Octavia, hasil studi yang dilakukan di Jiangsu Provincial Center for Disease Control and Prevention menemukan bahwa responden yang mengonsumsi bawang putih mentah sebanyak dua kali dalam seminggu mengalami penurunan risiko kanker paru sebesar 44 persen.


9. Mengatasi infeksi jamur.

foto: healthmarkfootandankle.com

Bawang putih mengandung allicin yang terdapat pada bawang putting mampu mengaktifkan enzim-enzim yang bertugas membuang racun dari dalam tubuh. Allicin ini merupakan antioksidan kuat yang dapat melawan radikal bebas menyebabkan kerusakan pada tubuh, termasuk pada organ hati.


10. Mempertahankan stamina.

foto: celergenswiss.com

Bawang putih dapat meningkatkan kapasitas kerja. Hal ini dikonfirmasi dengan sebuah studi terakhir yang menunjukkan bahwa kelelahan akibat olahraga dapat dikurangi dengan konsumsi bawang putih.