1. Minyak kelapa.

foto: pixabay.com

Dilansir dari healthline.com, minyak kelapa memang mempunyai banyak kandungan yang bermanfaat bagi kesehatan. Minyak kelapa mampu meningkatkan hidrasi kulit sehingga dapat membantu mengurangi ketombe. Kamu bisa memakai minyak kelapa sebagai pengganti minyak goreng saat memasak.

2. Lidah buaya.

foto: pixabay.com

Lidah buaya dapat kamu olah menjadi berbagai varian minuman yang menyegarkan. Tak hanya itu, ternyata tumbuhan satu ini bisa menjadi obat alami untuk mengurangi ketombe di rambut. Dilansir dari healthline.com, lidah buaya memiliki kandungan yang efektif melawan beberapa spesies jamur, salah satunya adalah ketombe.

3. Cuka sari apel.

foto: pixabay.com

Selain untuk membantu menghilangkan lemak, dilansir dari healthline.com, minuman satu ini bisa menjadi obat alami ketombe. Karena keasaman cuka dipercaya membantu merangsang pelepasan sel-sel kulit mati di kulit kepala.

4. Salmon.

foto: pixabay.com

Ikan satu ini memang terkenal memiliki kandungan omega-3 yang tinggi. Kamu bisa mengolahnya menjadi berbagai olahan masakan. Mulai dari dipanggang, dibakar, ataupun dikukus. Dilansir dari healthline.com, omega-3 dapat mengurangi peradangan dan meredakan gejala iritasi dan ketombe.

5. Kenari.

foto: pixabay.com

Dilansir dari healthline.com, salah satu penyebab adanya ketombe di rambut adalah karena tubuh kekurangan omega-3. Oleh karena itu, kamu harus mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan omega-3, salah satunya adalah kacang kenari.