1. Buah-buahan.
foto: Instagram/@fairuzarafiq
-
9 Masakan rumahan ala Fairuz A Rafiq, serba praktis dan cepat Bisa jadi inspirasi bagi para pemula dalam urusan memasak.
-
7 Trik masak menu sehat ala Fairuz A Rafiq, cocok untuk diet Memasak sendiri bisa jadi cara ampuh untuk mengontrol bahan makanan apa saja yang akan dikonsumsi oleh tubuh.
-
10 Inspirasi camilan ala Fairuz A Rafiq, serba mudah dibuat Fairuz A Rafiq biasa memanfaatkan bahan dasar yang sederhana.
Mengaku hampir setiap malam mengonsumsi buah-buahan, Fairuz memilih buah-buahan yang dipercaya ampuh untuk menurunkan berat badan, seperti apel, pisang, jeruk, dan alpukat. Dilansir dari healthline.com, dengan mengonsumsi buah yang mengandung nutrisi dan serat tinggi bisa membuat perut terasa kenyang lebih lama.
2. Telur.
foto: unsplash.com
Fairuz memilih untuk mengonsumsi makanan yang mengandung protein tinggi, salah satunya telur. Dilansir dari medicalnewstoday.com, mengonsumsi telur dapat membantu seseorang merasa kenyang lebih lama. Kalori telur yang sedikit tidak menyebabkan penimbunan lemak.
3. Sayuran.
foto: pexels.com
Sama seperti orang yang sedang diet lainnya, Fairuz juga rutin memasukkan sayuran sebagai menu makannya. Apalagi ia juga masih menyusui buah hatinya. Dilansir dari ndtv.com, nutrisi dalam sayuran bisa meningkatkan metabolisme dan membantu proses pembakaran lemak.
4. Seafood.
foto: pexels.com
Dilansir dari healthline.com, seafood masih aman dikonsumsi saat diet, karena kandungan proteinnya efektif dalam membentuk dan meningkatkan massa otot. Tak salah, Fairuz memilih berbagai olahan seafood sebagai lauk sehari-harinya.
5. Nasi merah.
foto: pexels.com
Mengaku sudah tidak mengonsumsi nasi putih lagi, Fairuz konsisten untuk memilih nasi merah sebagai asupan karbohidratnya. Dilansir dari healthline.com, nasi merah ini memang sangat bermanfaat bagi tubuh karena kaya akan protein dan serat.