Brilio.net - Nama Maya Septha mulai dikenal luas sejak tampil di acara Ini Talkshow. Saat itu dirinya dikenal dengan sebutan Neng Maya sebagai asisten Sule. Kini, Maya Septha masih aktif berkarier sebagai presenter di sejumlah acara televisi.
Ibu tiga anak ini juga gemar menyapa warganet lewat media sosial pribadinya, lho. Ia kerap berbagi seputar trik parenting, mengatur keuangan, hidup sehat, dan sebagainya. Ngomong-ngomong soal menjaga hidup sehat, Maya Septha dikenal rutin olahraga, nih.
-
6 Pola makan Luna Maya bikin berat badan stabil di angka 59 kg, makan mi instan setahun 3 kali Upayanya dalam menjaga berat badan dan kebugaran bukan hanya berdampak pada penampilan.
-
9 Pola makan Luna Maya bikin tubuh bugar dan langsing, mudah ditiru Selain menghindari makanan tertentu, Luna Maya juga sering masak sendiri untuk menjaga nutrisi makanannya.
-
8 Pola makan Syifa Hadju ini bikin berat badan nggak gampang naik Meski sudah mencapai berat badan ideal, namun pola makan tersebut masih terus diterapkan Syifa Hadju.
Di sisi lain, ia juga sangat menjaga pola makan dengan baik. Dengan begitu berat badannya jadi nggak mudah naik, deh. Maya Septha pun mengaku dengan pola hidup sehat yang ia jalani ini, berat badannya bisa tetap stabil di 53 kg. Meskipun naik, Maya Septha langsung mengatasinya dengan olahraga dan memperbaiki pola makannya.
"Aku ngga hobi ngemil. Lebih banyak makan yang berprotein daripada karbohidrat apalagi gula. Dan olahraga :)," ungkapnya di Instagram Stories.
Penasaran gimana pola makan yang dijalani pemilik nama lengkap Maya Septha Setiono ini? Simak sederet makanan yang ia konsumsi untuk menjaga berat badan tetap stabil, BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Kamis (4/8).