1. Sayuran.
foto: pexels.com
Mengonsumsi sayuran memang sangat direkomendasikan untuk ibu menyusui. Nggak heran kalau Ria Ricis pun makan sayur setiap hari. Dilansir dari neolacta.com, sayuran berdaun hijau bisa menjadi sumber mineral yang dapat membantu meningkatkan laktasi.
-
9 Makanan dikomsumsi Ria Ricis saat hamil, bantu jaga kesehatan janin Selama hamil, Ria Ricis mengaku nggak mengonsumsi nasi putih, terutama saat berada di rumah.
-
10 Makanan dan minuman dikonsumsi Ardina Rasti, bantu lancarkan ASI ASI bisa lancar bisa karena mood, lingkungan sekitar, dan asupan makanan sehat.
-
10 Makanan dan minuman pelancar ASI ala Siti Badriah, gampang ditiru Makanan yang dikonsumsi Siti Badriah ini juga membantu tubuhnya selalu fit.
2. Makanan tinggi protein.
foto: pexels.com
Agar asupan nutrisinya makin lengkap, Ria Ricis pun mengonsumsi makanan tinggi protein. Namun dia memilih sumber protein yang rendah lemak jenuh dan bebas merkuri biar lebih sehat. Dilansir dari mayoclinic.org, makanan tinggi protein memang direkomendasikan untuk ibu menyusui karena bisa bikin ASI lancar.
3. Madu.
foto: pexels.com
Ria Ricis nggak lupa mengonsumsi madu secara rutin. Dilansir dari ncbi.nlm.nih.gov, sebuah penelitian menunjukkan bahwa madu bisa dijadikan suplemen alami untuk meningkatkan laktasi. Nggak heran kalau Ria Ricis mengonsumsi madu setiap hari.
4. Buah.
foto: pexels.com
Selain sayuran, Ria Ricis juga memenuhi nutrisi harian dari buah-buahan. Ibu satu anak ini biasanya mengonsumsi buah yang sudah diolah dalam bentuk jus biar makin enak dan mudah dicerna.
Dilansir dari medicalnewstoday.com, jenis buah yang dikonsumsi ibu menyusui sebaiknya beragam agar ASI lebih bernutrisi untuk mendukung tumbuh kembang bayi.
5. Makanan utuh.
foto: pexels.com
Sebisa mungkin, Ria Ricis menjaga asupan makanan dengan mengonsumsi makanan utuh. Dilansir dari health.clevelandclinic.org, makanan utuh yang dikonsumsi ibu menyusui dapat berpotensi melancarkan ASI. Oleh karena itu, dia pun cenderung menghindari camilan atau makanan olahan karena nutrisinya rendah.