1. Asmirandah membuat tumis kacang panjang yang dicampur dengan tempe kering. Biar lebih sedap, Asmirandah menambahkan jeruk. Sederhana tapi nikmat~

foto: Instagram/@asmirandah89

2. Ada juga japchae ala Korea yang dibuat dengan kombinasi bihun, daging, dan sayuran seperti wortel, bayam, serta jamur.

foto: Instagram/@asmirandah89

3. Kali ini, Asmirandah membuat kimchi dengan bahan dasar sawi putih dan wortel yang dipotong-potong dan diberi bumbu gochujang khas Korea.

foto: Instagram/@asmirandah89

4. Asmirandah juga terkadang mengombinasikan buah dan sayur seperti semangka, apel, wortel, tomat, dan sayuran hijau untuk membuat jus sehat.

foto: Instagram/@asmirandah89

5. Dibuat dengan bahan dasar singkong, Asmirandah mengolahnya jadi combro dengan rasa gurih asin.

foto: Instagram/@asmirandah89