Brilio.net - Gaya hidup sehat memang selayaknya menjadi tradisi setiap orang. Pasalnya, dengan pola hidup yang sehat, akan mengurangi risiko mengidap berbagai macam penyakit. Nah, pola hidup sehat ini bisa dimulai dengan cara mengatur pola makan. Kamu harus memastikan bahwa makanan yang kamu konsumsi merupakan makanan sehat dan memiliki nilai gizi tinggi. Sementara itu, kebiasaan makan makanan yang kurang sehat juga harus ditinggalkan nih. Meskipun awalnya sulit, tetapi seiring berjalannya waktu akan terbiasa.

Jika kamu sangat peduli terhadap kesehatanmu, maka belajarlah untuk meninggalkan kebiasaan lama dengan mengonsumsi makanan yang rendah gula, lemak jenuh dan sodium. Termasuk makanan yang cepat saji, minuman bersoda, cemilan kering seperti keripik dan kerupuk. Membiasakan diri untuk mengonsumsi makanan sehat memang bukan perkara mudah. Terlebih jika kamu sudah terbiasa dengan makanan-makanan yang sebenarnya harus dihindari tersebut. Pun tidak semua orang menyukai kombinasi makanan sehat.

Jika kamu masih kesulitan dalam menerapkan pola hidup sehat atau mengonsumsi makanan sehat, sekarang kamu bisa mencari referensi melalui media sosial nih. Salah satunya dengan follow akun-akun di Instagram yang bisa menginspirasimu untuk hidup atau makan sehat.

Dilansir brilio.net dari laman herbeauty.co, Minggu (27/1), berikut 10 akun Instagram yang akan memberimu inspirasi tentang gaya hidup sehat. Mulai dari menu makanan sehat, hingga cara memasaknya.

1. Green Kitchen Stories (@gkstories)

foto: Instagram/@gkstories

Sebagian besar makanan yang ditampilkan di akun ini adalah menu-menu vegetarian, namun dikemas dalam menu makanan yang akan membuatmu berselera nih. Misalnya saja pancake safron-pisang dan lain sebagainya.

 

2. Healthyish (@healthy_ish)

foto: Instagram/@healthy_ish

Di akun Instagram Healthyish ini, kamu bisa belajar bagaimana cara memasak makanan sehat dan tentunya akan membuatmu semakin ingin hidup sehat lho.

 

3. Love&Lemons (@loveandlemons)

foto: Instagram/@loveandlemons

Sama seperti namanya, laman Instagram ini memiliki banyak varian menu makanan sehat yang berbahan lemon. Kendati demikian, banyak juga menu-menu lain yang nggak kalah menggiurkan.

 

4. Cultivate With Kruti (@cultivatewithkruti)

foto: Instagram/@cultivatewithkruti

Nah, kamu juga bisa belajar untuk menerapkan gaya hidup sehat melalui akun Instagram yang satu ini. Selain memberi tips menu makanan sehat, pemilik akun itu juga kerap membagikan resep makanannya.

 

5. Feed Your Glow (@feedyourglow)

foto: Instagram/@feedyourglow

Dalam akun Instagram yang satu ini kamu akan menemukan berbagai macam menu makanan sehat berbahan dasar sayuran. Kelihatannya sangat menggiurkan lho.

 

6. Nourished By Kale (@nourishedbykale)

foto: Instagram/@nourishedbykale

Menu makanan sehat yang ditampilkan oleh akun Instagram ini akan menggugah selera makanmu lho. Banyak banget pilihan menu makanan sehatnya.

 

7. Sprouted Kitchen (@sproutedkitchen)

foto: Instagram/@sproutedkitchen

Kamu bisa belajar membuat makanan sehat dan menentukan pilihan makanan melalui laman Instagram yang satu ini nih. Banyak menu makanan sehat yang terbuat dari sayur-sayuran.

 

8. Eating Bird Food (@eatingbirdfood)

foto: Instagram/@eatingbirdfood

Menu vegan ditampilkan dalam varian makanan yang menggugah selera. Kamu pasti terinspirasi untuk hidup sehat kalau melihat akun Instagram yang satu ini deh.

 

9. Minimalist Baker (@minimalistbaker)

foto: Instagram/@minimalistbaker

Ada banyak varian makanan sehat yang ditampilkan oleh akun Instagram yang satu ini. Selain menu makanan yang gurih, ada juga cake dan roti yang terbuat dari bahan-bahan sehat seperti sayuran dan buah-buahan.

 

10. Hemsley Hemsley (@hemsleyhemsley)

foto: Instagram/@hemsleyhemsley

Makanan sehat memang seringkali nggak banyak orang yang suka nih. Tetapi, kalau kamu melirik akun Instagram yang satu ini, ternyata banyak lho menu makanan sehat yang ternyata menggugah selera banget.